• 0815-8689-5474
  • sasmitajaya2pml@gmail.com
  • Pamulang, Tangerang Selatan

MPLS Hari Kedua SMK Sasmita Jaya 2 Berlangsung Tertib dan Edukatif

Pamulang, 15 Juli 2025 — Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi peserta didik baru SMK Sasmita Jaya 2 memasuki hari kedua pada Selasa, 15 Juli 2025. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa baru dengan penuh antusias dan semangat kebersamaan.

Rangkaian kegiatan MPLS Day 2 diawali dengan apel pagi yang dilanjutkan dengan senam bersama sebagai bentuk pembiasaan hidup sehat dan penumbuhan kedisiplinan siswa. Suasana kebersamaan dan kekompakan tampak jelas saat seluruh peserta mengikuti kegiatan dengan tertib.

Selanjutnya, siswa baru menerima materi Pengenalan Profil Pelajar Pancasila (P5) serta pemaparan Kurikulum, yang bertujuan memberikan pemahaman awal mengenai sistem pembelajaran yang akan diterapkan di SMK Sasmita Jaya 2. Selain itu, pihak sekolah juga menyampaikan visi dan misi sekolah sebagai arah dan pedoman dalam membentuk karakter serta kompetensi peserta didik.

Pada sesi berikutnya, kegiatan dilanjutkan dengan demo jurusan dan demo ekstrakurikuler. Melalui kegiatan ini, siswa diperkenalkan pada berbagai program keahlian serta pilihan kegiatan ekstrakurikuler yang dapat menunjang minat, bakat, dan potensi mereka selama menempuh pendidikan di SMK Sasmita Jaya 2.

Kegiatan MPLS hari kedua ditutup dengan apel penutup, menandai berakhirnya rangkaian aktivitas hari tersebut dengan tertib dan lancar. Melalui MPLS ini, diharapkan siswa baru dapat lebih mengenal lingkungan sekolah, memahami budaya sekolah, serta siap mengikuti proses pembelajaran dengan sikap disiplin, bertanggung jawab, dan berkarakter positif.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *